Tiba Di Gedung KPK Bupati Kolaka Timur Tutup Mulut Rapat-Rapat

Bupati Kolaka Timur Andi Merya Nur memilih menggunakan jurus mingkem saat tiba di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (22/9).
Tiba di markas komisi pimpinan Firli Bahuri cs pukul 18.35 WIB, Bupati perempuan pertama Kolaka Timur dan lima orang yang diringkus dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada Selasa (21/9) malam itu tak menggubris pertanyaan wartawan.
Dia terus berjalan lurus hingga memasuki lobi gedung dwi warna. Dan tak lama, langsung menaiki tangga, menuju ruang pemeriksaan. Yang lain, mengekor.
Selain Andi Merya, dalam operasi senyap tersebut, tim penindakan KPK juga menangkap 5 orang lainnya. Salah satunya, Kepala BPBD Kolaka Timur Anzarullah.
Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri mengatakan, Andi Merya diduga terlibat transaksi suap. Tim penindakan KPK mengamankan sejumlah uang dalam OTT tersebut.
“Dalam kegiatan tangkap tangan dimaksud juga diamankan sejumlah uang tunai sebagai barang bukti,” tuturnya. [OKT]
KPK memiliki waktu 1×24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang diamankan setelah proses pemeriksaan dan gelar perkara.
Ali berjanji KPK akan menyampaikan secara rinci mengenai kronologi serta konstruksi perkara yang membuat politikus Gerindra tersebut dibekuk. “Perkembangannya akan diinformasikan lebih lanjut,” tandas Ali.
]]> .
Sumber : Rakyat Merdeka – RM.ID