Kasus Harian Nambah 400, Positivity Rate 0,21 Persen

0

Kenaikan jumlah kasus terkonfirmasi pada hari ini, Kamis (8/11), dilaporkan mencapai angka 400.

Dibanding jumlah kasus harian pada Rabu (17/11), angka ini turun 122. Sehingga, total kasus positif Covid di Tanah Air kini tembus 4.252.345.

Kasus baru sebanyak 400 itu diperoleh dari hasil pemeriksaan spesimen terhadap 279.216 spesimen (64.815 via PCR/TCM, 214.401 via antigen) dari 193.830 orang dites (36.404 via PCR/TCM, 157.426 via antigen).

Dari hasil uji tersebut, sebanyak 311 orang dinyatakan positif Covid, dan 89 orang positif antigen.

Dengan begitu, diperoleh nilai positivity rate harian sebesar 0,21 persen. Serta positivity rate PCR/TCM dan antigen masing-masing sebesar 1 persen dan 0,06 persen.

Untuk kasus aktif, hari ini dilaporkan turun 75 angka. Sehingga totalnya menjadi 8.315.

Sementara kasus sembuh, naik 464 menjadi 4.100.321, dengan tingkat kesembuhan 96,4 persen.

Sedangkan kasus kematian akibat Covid-19, bertambah 11 menjadi 143.709 dengan tingkat kematian 3,4 persen. [HES]

]]> .
Sumber : Rakyat Merdeka – RM.ID

About The Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *