Gerakan Politik Hijau, PDIP Sumbang Kendaraan Sampah Di Depok

0

PDI Perjuangan kembali memberikan bantuan dari Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri berupa motor bak sampah untuk kendaraan operasional Daerah Aliran Sungai (DAS) Ciliwung di Depok, Jawa Barat

“Kendaraan sampah ini bertujuan untuk membersihkan daerah aliran Sungai Ciliwung. Ibu Megawati selalu berpesan mari rawat lingkungan, jaga kebersihan dan jangan buah sampah di sungai,” kata Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Organisasi dan Keanggotaan Sukur H Nababan bersama Rokhmin Dahuri, Ketua Bidang Kelautan, Perikanan dan Nelayan saat melaksanakan kegiatan penghijauan dan bersih bersih di Daerah Aliran Sungai (DAS) Ciliwung di Depok, Minggu (3/10).

Dalam sambutannya, Sukur menyampaikan PDI Perjuangan selalu konsisten melakukan dan menjaga keseimbangan alam, salah satunya yakni pembersihan DAS Ciliwung.

“Kegiatan ini diharapkan tidak hanya PDI Perjuangan saja, tapi mengajak dan melibatkan komponen masyarakat untuk merawat dan menjaga lingkungan di wilayah sungia” ujar Sukur.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan “Politik Hijau Membangun dan Merawat Bumi Menuju Indonesia Berkepribadian Dalam Kebudayaan”.

“PDIP mendorong gerakan hidup sehat dengan merawat dan menjaga lingkungan di setiap wilayah Indonesia,” kata Politisi Batak asal Siborong borong ini.

Turut hadir Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Depok, Hendrik Tangke Allo dan Anggota fraksi PDI Perjuangan Kota Depok. (MFA)

]]> .
Sumber : Rakyat Merdeka – RM.ID

About The Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *